Dalam menjalankan bisnis properti, tentunya ada banyak serangkaian kegiatan yang harus dilakukan untuk mengelola, mengawasi, dan memelihara properti dengan baik.
Cloud property management adalah salah satu solusi cerdas bagi para pebisnis modern dalam mengikuti perkembangan era digitalisasi dan beradaptasi dengan pasar yang semakin kompetitif.
Kini, sudah banyak pelaku bisnis properti yang menggunakan property management berbasis cloud untuk mempermudah seluruh kegiatan operasional bisnis Anda.
Apa yang Dimaksud dengan Cloud Property Management?
Cloud property management adalah sistem pengelolaan properti yang memanfaatkan teknologi cloud untuk menyimpan dan mengelola data.
Berbeda dengan software properti manajemen desktop yang harus diinstal pada perangkat komputer terlebih dahulu.
Sistem property management berbasis cloud tidak memerlukan instalasi dan dapat diakses dari mana saja menggunakan perangkat apapun yang terhubung ke internet.
Tentunya, hal ini menjadi salah satu kelebihan dari sistem cloud PMS. Adapun perbedaan lainnya adalah sebagai berikut.
Baca Juga: Perbandingan Manajemen Properti Konvensional Vs Sistem Digital
Bedanya Cloud Property Management dan Software Properti Manajemen Desktop
Beberapa perbedaan yang sangat mencolok antara cloud property management dengan property management desktop adalah sebagai berikut:
Cloud Property Management | Property Management Desktop | |
Aksesibilits | Dapat diakses kapan saja dan di mana saja selama terkoneksi dengan internet. Cocok untuk tim yang bekerja dari berbagai lokasi. | Hanya dapat diakses melalui perangkat tertentu di mana aplikasi diinstal. Tidak fleksibel jika pengguna harus bekerja dari lokasi lain. |
Biaya Infrastruktur | Tidak memerlukan server fisik atau perangkat keras tambahan. Semua data disimpan di cloud, sehingga lebih hemat biaya. | Membutuhkan perangkat keras tambahan seperti server lokal untuk penyimpanan data, yang dapat menambah biaya investasi awal. |
Pembaruan Sistem | Dilakukan secara otomatis oleh penyedia layanan tanpa mengganggu operasional pengguna. | Harus dilakukan secara manual dan sering kali membutuhkan waktu serta biaya tambahan. |
Keamanan Data | Menawarkan keamanan tingkat tinggi dengan enkripsi data dan backup otomatis. | Keamanan data bergantung pada kemampuan pengguna dalam menjaga perangkat lokal, yang rentan terhadap risiko seperti kerusakan perangkat keras atau serangan malware. |
Kemudahan Integrasi | Mudah diintegrasikan dengan teknologi lain seperti IoT, payment gateway, atau aplikasi pendukung lainnya. | Cenderung memiliki keterbatasan dalam hal integrasi dengan teknologi modern. |
Baca Juga: Alasan Mengapa Membutuhkan Aplikasi Manajemen Properti
Software Cloud Property Management Adalah Solusi Pengelolaan Bisnis Properti Modern
Dengan cloud property management dapat mempermudah pengelolaan seluruh kegiatan operasional properti.
Bagi Anda yang sedang mencari property management berbasis cloud, sebaiknya gunakan Nimbus9 aplikasi pengelolaan properti berbasis cloud nomor 1 di Indonesia.
Software Nimbus9 dilengkapi dengan fitur pemeliharaan gedung, manajemen tenant, akuntansi & keuangan, sistem HRIS, dan bisa diintegrasikan dengan aplikasi pendukung lainnya.
Saatnya menggunakan property management berbasis cloud sebagai investasi jangka panjang untuk pertumbuhan bisnis Anda.
Pelajari lebih lanjut tentang aplikasi Nimbus9 atau jadwalkan demo sekarang!